I'm writing about...

Mudahnya Membangun Bonding Dengan Anak Bersama Traveloka Xperience

"Bunda,, jangan kerja  hari ini yah? di rumah aja biar temenin Teteh sama Rayi"
Permintaan seperti itu seringkali Neyna ucapkan pada saya.  Bukan hal yang baru saya dengar tentang permintaan tersebut.

Jika mau dibuat BAPER pastilah saya baper tak berujung, rasanya permintaan yang sederhana itu ga sanggup saya penuhi.

Sungguh hati ibu mana yang tidak terenyuh dan berujung merasa bersalah karena memutuskan untuk bekerja di luar rumah dibandingkan menemani anak-anak di rumah.

Sebagai ibu bekerja jelas perasaan bersalah itu selalu menghantui saya. Muncul dilema berkepanjangan karena pada dasarnya setiap ibu akan selalu punya keinginan menemani anaknya.


Maka setelah kebaperan ini pasti ada saja suara-suara mistis yang terdengar di telinga "kenapa ga resign aja atuh?" 

Dapur setiap orang berbeda-beda, dan saya ga perlu jabarkan semuanya karena saya yakin masing-masing punya goals yang berbeda.

I'm making choices and deal with the consequences.....

Salah satu yang menjadi konsekuensi saya memilih sebagai ibu bekerja adalah berkurangnya waktu bersama anak-anak.


"kamu kerja 9 jam sehari, nanti anak-anakmu malah dekat sama pengasuhnya dibandingkan kamu"

Benarkah jadi begitu?

Minimnya waktu kebersamaan menjadi akar permasalahan utama bagi saya. Tak jarang pula kuantitas yang harusnya saya berikan terkikis dengan rasa lelah serta emosi yang terbawa dari kantor ke rumah.

Tapi bukan satu alasan saya sebagai ibu bekerja tidak bisa memiliki bonding dengan anak-anak. Justru keterbatasan ini menjadi tantangan agar saya mampu menciptakan waktu yang berkualitas untuk anak-anak.

Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak




 Aktifitas Untuk Membangun Bonding Dengan Anak


"Your Childern Need Your Presence More Than Your Presents" - Jesse Jackson

Membangun bonding bersama anak, menurut saya pribadi tidak ditentukan oleh lamanya waktu justru kualitas waktu yang saya berikan untuk mereka.

Ada banyak cara untuk bisa membangun kedekatan dengan anak-anak meskipun waktu yang saya miliki terbatas.

Beberapa aktifitas yang saya lakukan dalam membangun bonding sama Neyna dan Rayi, diantaranya adalah :

💕  Memandikan Sebelum Kerja


Meski di rumah ada ART yang sudah ada sejak pagi, akan tetapi urusan memandikan Neyna dan Rayi dipagi hari selalu saya lakukan sendiri.

Alasannya selain membangun bonding, saya ingin anak-anak dalam keadaan bersih wangi ketika sudah ditangan pengasuhnya. Kan jijay aja kasihin anak yang masih pada bau asem :D

Ada kebahagiaan tersendiri untuk saya saat mengajak Neyna dan Rayi main sabun, main air, tertawa bersama-sama saat saling menciprat air. Dan tentunya dalam sesi mandi ini juga saya selipkan nasehat agar sampoan yang betul, sikat gigi yang bersih.

Rutinitas ini tak pernah lupa dilakukan kecuali jika saya sedang dinas luar kota mau tak mau anak-anak dimandikan pengasuhnya.



💕  Membaca Buku Sebelum Tidur

Sejujurnya saya adalah ibu yang doyan baca, maka sebagai role model bagi anak-anaknya saya ingin pulak anak-anak bisa suka dengan membaca buku.

Setiap malam sebelum tidur, saya akan membacakan buku-buku yang sudah saya belikan. Saat ini anak-anak sedang suka menantikan bacaan buku kisah Sirah Rasullah saw.

Momen ini merupakan momen yang paling menyenangkan, Neyna dan Rayi berebutan ingin dekat dengan saya agar bisa melihat gambar pada bukunya juga ingin dipeluk bundanya. Ah berlinang kalau ingat momen ini.


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, bangun bonding dengan membaca buku bersama


💕  Mengajak Liburan Setiap Weekend

Liburan ala saya dan akang suami untuk anak-anak itu sederhana ga perlu yang jauh-jauh untuk mengajak mereka bereksplorasi demi membangun bonding akan tetapi jalan-jalan ke restoran, taman bermain,berenang menjadi menu rutinitas setiap weekend.


Membangun Bonding Dengan Anak Melalui Aktifitas Berenang


"Hanya sedikit yang mengetahui bahwa liburan dapat memberikan manfaat pada perkembangan otak pada anak-anak kita. Hal ini karena ketika berada di dalam liburan keluarga, kita sedang melatih dua sistem genetik yang berada di bagian limbic pada otak yang seluruhnya tidak dilatih ketika berada di rumah. Hal ini disebut dengan “Play system” dan “Seeking system”. Play system pada otak dilatih setiap kali kita menenggelamkan kaki anak kita ke dalam pasir, melakukan sebuah permainan di kolam renang atau menggendong mereka di belakang punggung kita. Sedangkan untuk Seeking system, dilatih pada setiap kali kita pergi berjelajah bersama dengan mereka, seperti ke hutan, pantai, dan tempat-tempat yang membutuhkan sedikit aktivitas petualang. Sistem dan kinerja otak seperti ini ditemukan pertama kali oleh seorang ahli syaraf dunia, Profesor Jaak Pankepp dari Washington State University. Menurutnya, aktivitas liburan keluarga secara utuh dapat memicu reaksi senyawa neuro-kimia yang acap kali ada di tiap otak anak yang sedang bertumbuh, senyawa tersebut termasuk senyawa  opioids, oxytocin dan dopamine yang membantu otak untuk mengurangi stress, menghangatkan suasana keluarga, meningkatkan rasa rendah hati di antara sesama, dan perasaan saling mencintai dari semua hal yang baik di dunia" (dikutip dari https://www.telegraph.co.uk/travel/family-holidays/the-science-behind-how-holidays-make-your-child-happier-and-smarter/)

Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak


Waktu sedang berselancar di dunia maya, saya pernah menemukan kutipan dari telegraph menyatakan jika liburan bagi anak itu bisa bermanfaat untuk perkembangan otak. Terutama bagian limbik yang disebut  “Play system” dan “Seeking system”.

Salah satu aktifitas yang bisa mengembangkan kedua bagiannya tersebut adalah berenang. Nyatanya Neyna dan Rayi juga happy banget kalau main air saat mandi maka pas sekali saya dan akang suami untuk mengajak mereka berenang.

Manfaat Berenang Untuk Anak

Berenang ternyata ga cuman bisa meningkatkan bonding antara anak dan orang tua, ada beberapa manfaatnya.

👉 Melatih keberanian
👉 Meningkatkan kepercayaan diri anak
👉Meningkatkan fungsi kecerdasan anak
👉 Menyehatkan tubuh


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, manfaat berenang untuk anak

Mengingat manfaatnya yang luar biasa, makanya saya pilih juga kolam renang yang sesuai dengan kebutuhan anak-anak. Salah satu kolam renang favorit saya dan keluarga sekarang ini adalah kolam renang Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan.



Berawal dari pencarian di instagram akhirnya melabuhkan hati untuk berenang sama Neyna dan Rayi di sini. Fasilitasnya oke banget seperti yang sudah saya jabarkan pada tulisan sebelumnya bagaimana pengalaman seru dan asyik berenang di Bumi Pancasona.


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, berenang di bumipancasona


Apabila dibandingkan harga tiket masuk kolam renang bumi pancasona dengan kolam renang yang ada di Cimahi jauh lebih mahal.

Saya harus merogoh kocek total Rp 360.000,- untuk satu kali berenang waktu weekend dengan rincian HTM dewasa Rp 100.000,- /orang sementara anak-anak Rp 80.000,-./anak.

Lumayan banget bukan harganya? tapi masa kendala uang jadi bikin saya enggan berenang? padahalkan goals saya ingin menciptakan bonding sama Neyna dan Rayi setiap weekend tiba.

Pucuk dicinta ulam pun tiba...sebuah pesan WA muncul

"Bun, suka renang di Bumi Pancasona kan? tahu ga aku order di Traveloka Xperience harganya turun banget mayan bukan? Masa dari Rp 100.000,- jadi Rp 82.000,- dan buat anak-anak jadi Rp 65.600,-"

Pas baca pesan singkat whatsapp dari salah satu wali teman TK Neyna, saya hampir ga percaya loh masa sih beli tiket kolam renang Bumi Pancasona ada di Traveloka? dan harga yang diberikan murah?

Ga salah nih? ga lagi nge-prank biar mamak bahagia denger potongan harga? 😂

Sebetulnya memang saat saya ke Bumi Pancasona, saya sudah memperhatikan adanya sticker Traveloka terpampang di pintu masuk menuju kolam renang Bumi Pancasona tapi saya ga ngeh kalau ternyata Bumi Pancasona kerjasama dengan Traveloka. Kirain cuman sticker tempel biasa LOL.

Well, bergegas cek Traveloka..

Menciptakan #XperienceSeru Saat Bonding Bareng Anak Bersama Traveloka Xperience


Sudah lama saya install traveloka di HP, seketika mendapatkan kabar beli tiket berenang yang murah di traveloka akhirnya saya membuka aplikasi Traveloka.

Langsung mata saya tertarik dengan salah satunya fitur Traveloka Xperience yang merupakan platform pemesanan beragam produk aktifitas liburan dan gaya hidup di Asia Tenggara.
Membuka fitur Traveloka Xperience, jujur saya langsung jatuh hati dengan 12 jenis kategori yang Traveloka Xperience tawarkan.


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, tentang traveloka xperience

12 jenis kategori Traveloka Xperience diantaranya ada :


✔ Atraksi                                 
✔ Spa&kecantikan
✔ Olahraga                              
✔ Taman bermain
✔ Bioskop                               
✔ Transportasi
✔ Event                                    
✔ Tur
✔ Hiburan                               
✔  Pelengkap Perjalanan
✔ Makanan & minuman        
✔ Kursus&workshop


Temans bisa pilih kategori yang terdapat di Traveloka Xperience sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.

Berhubung saya punya goals untuk menciptakan bonding bersama Neyna dan Rayi jadi hanya beberapa kategori yang saya masukkan list yakni :

💖 Atraksi


Pilihannya ada Taman Hiburan, Taman Air, Alam&Binatang, Museum&galeri, Objek Wisata dan atraksi lainnya.

Sebagai orang Cimahi yang belum banyak eksplor Bandung adanya pilihan atraksi dengan ragam kategori bikin saya tahu oh ternyata di Bandung sekarang ada nih tempat liburan seperti yang di Yogya Upside Down World Bandung.

Ah semuanya bikin mupeng buat ajakin anak-anak liburan.

💖 Olahraga


Berhubung anak-anak lagi suka berenang dan kolam renang favoritnya join di Traveloka alhamdulilah banget kasih support dengan harga yang ditawarkan jauh lebih murah ketibang beli on the spot 😉.

Uwowww...emak happy jingkrak-jingkrak

💖 Taman Bermain

Ciptakan #Xperience Seru sama anak-anak untuk bermain dan belajar di Taman Bermain. Di Traveloka Xperience bisa dengan mudah TOP UP Game master loh duh makin seneng aja semuanya serba ada.

Play ground yang Cimahi juga ada, di Traveloka Xperience kasih harganya murah bener. 


Mengapa harus di Traveloka Xperience?


Menurut saya, penawaran kategori Traveloka Xperience ini sudah support banget bagi orang tua seperti saya yang mau bangun momen bonding bersama anak.

Selain kelengkapan kategori, yang saya suka adalah kemudahan serta taburan diskon yang bisa meminimalisir budget liburan saya LOL. Maklum yah sebagai mamak-mamak sudah jelas yang dicari adalah kemurahan haqiqi 😂.

Apalagi ada fitur TravelokaPay bayar kemudian alamak happy banget toh?

Dan utamannya, saya salut banget komitmen buat 24 jam bagi customer servicenya ini menambah poin plus dimata saya untuk Traveloka Xperience.


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, kemudahan traveloka xperience


Kemudahan Booking di Traveloka Xperience

Membangun bonding bersama anak semudah booking di Traveloka Xperience. Berikut cara saya untuk bisa dapetin tiket berenang murah di Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan.


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, cara mudah booking tiket di traveloka xperience


Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, cara mudah booking tiket di traveloka xperience


***
Well, temans jadi tidak ada halangan untuk menciptakan momen berkualitas dan #XperienceSeru bersama anak meskipun orang tuanya kerja. Apakah Neyna dan Rayi menjauh dari saya karena saya memilih menjadi ibu bekerja? alhamdulilah anak-anak begitu posesif sama bundanya meski weekdays ditinggal kerja.

Temans, demikian yang bisa saya sharing, yuk wujudkan kemudahan untuk membangun bonding bareng anak bersama Traveloka Xperience.

Semoga tulisan ini bisa bermanfaat..💋

Cara mudah membangun bonding bersama anak, review traveloka xperience, bangun bonding melalui aktifitas berenang, manfaat liburan untuk anak, tentang traveloka xperience, pengalaman menggunakan traveloka xperience


source :
www.traeveloka.com
https://www.liputan6.com/health/read/2857715/segudang-manfaat-berenang-bagi-anak-anak
https://www.fimela.com/parenting/read/3928128/5-cara-tetap-bisa-bonding-dengan-anak-meski-sibuk