I'm writing about...

Agar CV Tembus Perhatian Recruiter

Agar CV Tembus Perhatian Recruiter...
Halo semuanya, tentu saja kita semua pernah melamar kerja? dan familiar dengan namanya curiculum vitae atau lebih dikenal dengan CV.


Pada umumnya sebagai seorang  “Job Seeker”, tentunya harus sedia membuat CV dan lamaran Kerja. Cv dan lamaran kerja ini merupakan hal paling basic yang digunakan sebagai media bagi para “recruiter” atau Tim HRD di suatu Perusahaan. 

Meskipun hal paling basic, ini mempengaruhi penilaian bagi para “recruiter” itu sendiri dalam usaha awalnya menyeleksi calon karyawan diperusahaannya. 

Hal ini berarti Cv dan Lamaran memiliki pengaruh tersendiri untuk para “JobSeeker”. Terkadang hal ini luput dari pandangan “jobseeker” karena merasa bahwa cv dan lamaran itu sebagai bagian formalitas dan tidak akan dibaca oleh pihak perusahaan yang akhirnya hanya membuat Cv dan lamaran yang sederhana.


cv-menarik-perhatian-recruiter


Melalui CV dan Lamaran, biasanya para recruiter bisa mengetahui sedikitnya gambaran tentang pelamarnya. Gunanya ketika interview ia tidak perlu banyak bertanya tentang hal-hal yang diluar inti interview. 

Melalui cv dan lamaran biasanya membuat recruiter akan memilah hal-hal yang paling menarik yang tersedia kemudian ia tanyakan saat interview. 

Lalu Cv dan lamaran yang bagaimana yang baik? sebenarnya tidak ada format baku dalam pembuatan cv dan lamaran, saat ini banyak sekali beredar diinternet tentang bentuk cv dan lamaran dengan aneka bentuk dan warna. 

Catatan penting disini tidaklah berarti cv dan lamaran jika isinya tidak lengkap. 


So untuk Cv dan lamaran silahkan dibuat yang rinci dan detail, diawali dengan permohonan surat lamaran yang ditujukan kepada satu perusahaan kemudian mulai dengan CV yang terdiri dari Identitas diri seperti : Nama , ttl, alamat, data keluarga yang lengkap, hingga bila perlu bisa cantumkan berat badan, bentuk muka, hal ini dimaksudkan agar recruiter atau user bisa membayangkan pelamar tersebut seperti apa.

 Jangan lupa untuk selalu mencantumkan nomor telepon lebih dari satu, bisa nomer telepon rumah atau rekan yang tinggal bareng dengan kita. Mengapa? karena kita tidak pernah tahu perusahaan akan memanggil kapan dan kita juga tidak bisa memastikan apakah handphone kita tetap hidup. Sedia payung sebelum hujan guys!

Baca Yang ini Yuk : Lebih Teliti Lagi Baca Lokernya 

Setelah itu rincilah dengan baik riwayat pendidikan formal, dimulai dari SD jangan lupa menuliskan tahun ajaran serta nilai akhir sekolah sampai dengan perguruan tinggi jangan lupa tuliskan IPK. Salah satu pertimbangan dari “recruiter” biasanya melihat dari track record pendidikannya. 

Pada umumnya kami melihat almamater juga rentang waktu yang dibutuhkan pelamar dalam menyelesaikan studinya. Biasanya kami akan memprioritaskan pelamar dengan hasil studi yang baik dibarengi dengan rentang waktu yang pada umumnya selesai misalnya pendidikan S1 dengan rentang waktu 4 tahun apabila pelamar berasal dari almamater dengan Grade A atau B itu akan menjadi nilai plus dimata kami. 

Jika memiliki pendidikan non-formal/pernah mengikuti kursus keterampilan, silahkan dicantumkan sedetail-detailnya hal ini juga menambah nilai plus buat para pelamar. Kemampuan tambahan yang jika ada seperti kemampuan komputer, kemampuan bahasa sebaiknya dituliskan dalam cv.

Selanjutnya yang tidak kalah penting adalah pengalaman bekerja jika pernah bekerja, untuk pengalaman bekerja dituliskan secara detail perusahaan, jobdes, lama bekerja. Kemudian pengalaman organisasi yang juga menjadi nilai plus bagi pelamar. Karena tentunya ketika nanti interview recruiter akan melihat cara pelamar dalam membagi waktu untuk berorganisasi dan kuliah.

Baca Yang Ini : Pelamar Yang Disukai Perusahaan 


Jika sudah semua dibuat secara detail, jangan lupa memberikan 1 buah pas foto dan foto copy KTP, hal ini berguna bagi recruiter agar bisa mengingat kembali wajah pelamarnya. Kalau fotocopy KTP biasanya beberapa perusahaan memiliki data based pelamar dan didalamnya terdapat format untuk mencantumkan nomer KTP pelamar. 

Catatan penting


·    Untuk surat lamaran jangan sampai salah menuliskan tujuan Perusahaan, tanggal surat meskipun hal ini sepele namun terkadang ada beberapa recruiter belum melihat isi cv sudah menolak karena kesalahan penulisan tujuan perusahaan. Jangan terburu-buru, sempatkan untuk membaca kembali dan memeriksa cv dan lamaran sebelum dikirimkan ke perusahaan. 

      Dalam rangkaian CV dan lamaran, jangan lupa untuk mencantumkan fotocopy surat Ijazah dan transkip nilai. Pada umumnya pelamar yang fresh graduated akan mencantumkan semua fotocopy sertifikat-sertifikat seminar dan kursus hingga cv dan lamaran ini tebalnya seperti buku novel. Pilihlah fotocopy sertifikat yang paling menarik dan memberikan pengalaman khusus karena biasanya recruiter tidak pernah melihat fotocopy tersebut rata-rata hanya melihat dari cv kursus yang sudah diikuti. 

·           Sebaiknya cv dan lamaran diketik, sudah tidak jamannya menggunakan tulisan tangan yang terkadang sulit terbaca, modal sedikit untuk membuat cv dan lamarannya menarik, menggunakan tinta berwarna, tidak perlu menggunakan kertas tebal yang mahal cukup kertas berukuran A4 biasa.

Ingat cv dan lamaran merupakan gerbang awal dalam tahapan seleksi. Semoga bermanfaat yah!

Selamat mencoba dan sukses